Kamis, 04 Juni 2015

Kesimpulan Dan Saran

# KESIMPULAN

Facebook merupakan jejaring sosial yang sangat popular dan fenomenal. Banyaknya penggunaan facebook,membuat semakin banyak pula tindak kejahatan yang dilakukan dengan menggunakan situs ini.Banyak orang bahkan merasa kecanduan untuk mengakses situs yang satu ini.Mereka rela mengorbankan uang dan waktu berjam-jam didepan komputer.Bahkan tak sedikit orang yang pergi ke warnet atau warung internet hanya untuk membuka atau mengakses situs facebook.
Banyak sekali keuntungan yang ditawarkan atau diberikan dari situs jejaring facebook.Namun tak sedikit pula kerugian yang terjadi dari situs ini.Mulai dari kasus penipuan,penyebaran virus yang dapat merusak alat akses, pembajakan akun dan bahkan kasus penculikan.


#SARAN

Pada saat memanfaatkan situs jejaring sosial apapun itu,kita harus lebih waspada karena banyaknya ancaman-ancaman kejahatan dunia maya yang biasa dilakukan melalui situs jejaring sosial atau fasilitas internet lain.Kita juga perlu melakukan pengontrolan diri dan harus tetap menjaga etika saat menggunakan situs-situs yang ada,misalnya facebook.


TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA DI BLOG KAMI
SEMOGA BERMANFAT



Tidak ada komentar:

Posting Komentar